In 30haribercerita mellow

Mantra Saya


Tidak harus mengerahkan segala keberanian untuk menghadapi dunia. Karena terkadang dunia itu sedang tidak adil, percuma kita melawan sekuat tenaga, akhirnya hanya akan membuat kekecewaan. Kala itu dihadapkan pada kondisi perubahan organisasi, ada mutasi posisi jabatan, bergeser dan ada yang pergi. Yang lain merasa harus bersolidaritas, yang datang menggantikan yang pergi diacuhkan. Tidak dianggap teman karena diberi cap perebut rejeki orang. Sungguh tidak ada maksud untuk itu karena hanya sekedar menjalankan professionalisme.

Maaf jika suasana dipenuhi rasa tidak suka, merubahnya dari personal lama-lama menjadi profesional. Situasi kerja tidak lagi nyaman.Tidak ada perlawanan, saya biarkan semua orang menumpahkan rasa kesalnya. Menanggung semua kebencian mereka, sendiri. Tiap pagi perjalanan ke tempat kerja pun terasa berat hari demi hari.

Hanya kalimat ini yang selalu terdengar lembut di telinga, Fear not for I am with you. Terima kasih Tuhan karena Engkau satu-satunya yang tidak akan pernah meninggalkan.


Related Articles

0 komentar:

Post a Comment